Rabu, 19 November 2025


MURIANEWS, Brebes – Seorang pelajar SMK bernama Ahmad Adi Santoso (17), warga RT 8 RW 1 Desa Kedunguter, Brebes ditemukan meninggal dunia penuh luka yang diduga dari senjata tajam, Sabtu (16/4/2022).

Jenazah korban ditemukan di pekarangan kosong di Desa Kedunguter, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes oleh warga setempat. Dugaan sementara korban meninggal karena tawuran.

Baca: Tawuran Maut di Bakasi, Seorang Remaja Jadi Sasaran Hingga Tewas

Kanit Reskrim Polsek Brebes, Iptu Iwan Sujarwadi mengungkap jenazah korban kali pertama ditemukan oleh salah seorang warga yang sedang menjemur pakaian di halaman.

Awalnya, warga tersebut melihat tubuh seseorang tergeletak di pekarangan yang tak jauh dari tempatnya menjemur pakaian. Saat dicek, ternyata korban sudah meninggal dunia dengan tubuh dipenuhi luka.

”Warga kemudian melaporkan penemuan mayat tersebut ke polisi. Polisi yang mendapatkan laporan kemudian mengungkap identitas mayat tersebut,” katanya seperti dikutip Detik.com.

Ia menjelaskan, dari hasil pemeriksaan tim dokter RSUD Brebes korban mengalami sejumlah luka akibat senjata tajam di beberapa bagian tubuh. Di antaranya di bagian muka, lengan tangan kanan, punggung, kepala bagian belakang, atas telinga kanan, dan dagu.

”Kondisi korban ini mengalami luka bacok dan sayatan di tubuhnya dari senjata tajam. Di kepala atau muka ada luka bacok sepanjang 10 sentimeter,” terangnya.
Baca: Tongtek di Kudus Picu Tawuran, Dua Kubu Saling LaporSaat ini, petugas sudah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan mengamankan sejumlah barang bukti. Beberapa barang bukti yang diamankan di antaranya, sebuah batang bambu warna hijau dengan panjang 1 meter, kaca helm warna pelangi, sebuah jam tangan warna silver, hingga topi warna kuning.”Selain itu, ditemukan juga cincin bermata batu warna biru dan cincin warna silver, dan sebuah kalung. Saat ini lami masih terus melakukan penyelidikan,” jelasnya.Ia menambahkan, berdasarkan luka yang ada, korban diduga meninggal karena tawuran. Meski begitu, pihaknya masih bekerja untuk menyelidiki penyebab kematian korban.”Dugaannya, ini (korban) tewas akibat tawuran. Korban juga masih berstatus pelajar di SMK swasta di Brebes,” tambahnya. Penulis: SupriyadiEditor: SupriyadiSumber: Detik.com

Baca Juga

Komentar