Rabu, 19 November 2025


MURIANEWS, Solo — Pucuk pimpinan Kota Solo selama sepekan ke depan bakal dipegang oleh Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa. Orang nomor dua di Kota Solo itu akan mejabat sebagai Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Solo menggantikan Gibran Rakabuming Raka.

Sesuai jadwal, jabatan Plh itu akan disandang mulai Sabtu (4/6/2022) hari ini hingga sekitar sepekan ke depan. Itu terjadi lantaran Gibran akan memimpin rombongan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dalam pameran berbagai produk kreatif unggulan dan kebudayaan di Paris, Prancis.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Solo, Dwi Ariyatno, menjelaskan Wali Kota Solo akan menunjuk Wakil Wali Kota menjadi Plh per Sabtu.

”Tugas PLH prosesnya ya rutinitas harian, di luar pengambilan kebijakan,” katanya seperti dikutip Solopos.com.

Dia mengatakan Teguh Prakosa menjadi Plh Wali Kota Solo mulai Sabtu hingga sekitar sepekan berikutnya. Gibran rencananya berada di Paris kurang lebih lima hari sampai satu pekan.

Selain Wali Kota Solo, lanjut Dwi, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Solo Aryo Widyandoko serta Kepala Dinas Koperasi UKM Perindustrian Kota Solo Wahyu Kristina juga ikut ke Paris.

Tim serta barang untuk kegiatan pameran sudah siap. Tim menunggu Gibran berangkat ke Paris. Sebelumnya, Wali Kota Solo bersama Direktur Eksekutif Shopee Indonesia Handika Jahja, Head of Public Affairs Shopee Indonesia Radynal Nataprawira melakukan jumpa pers di Pameran Produk UMKM di Paris, di Loji Gandrung, Solo, Senin (23/5/2022).
Mereka menjelaskan pameran produk UMKM Solo di Paris akan berlangsung pada 8 Juni 2022 hingga 15 Juni di BHV Marais, mal yang satu grup dengan galeri Lafayette.“Kemarin ada tim yang ke Solo, ngobrol sama Mas Gibran dan tertarik dengan keberagaman budaya di Solo, sangat antusias membawa kultur budaya Solo ke sana untuk ditunjukkan. Kami berharap dari acara ini bisa mengenalkan budaya Solo,” ujar Radynal.Radynal menjelaskan pameran produk unggulan UMKM itu merupakan kolaborasi KBRI di Prancis dengan Pemkot Solo. Shopee Indonesia terlibat dalam kegiatan itu untuk mendukung. Sebab sebagian peserta pameran diambil dari program Shopee Kampus UMKM Solo. Penulis: SupriyadiEditor: SupriyadiSumber: Solopos.com 

Baca Juga

Komentar

Terpopuler